Resep Soto Pamekasan oleh Niken Indriati
Berikut ini adalah resep memasak Soto Pamekasan. Resep Soto Pamekasan yang ditulis Niken Indriati dapat disajikan 4 porsi.
Resep Soto Pamekasan
Porsi: 4 porsi
Bahan-bahan
- 1/4 ekor ayam
- 50 gram wortel, potong bulat
- 1 buah tomat, belah menjadi 4 bagian
- 1 batang daun bawang, iris tipis
- 1 batang daun seledri, iris kasar
- 1 1/2 liter air
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 2 batang serai, memarkan
- 1 sendok makan kecap manis
- secukupnya garam
- secukupnya merica bubuk
- ??Bahan pelengkap :??
- 1 buah kentang ukuran besar
- 2 butir telur ayam
- 25 gram soun
- 50 gram tauge
- 1/2 buah jeruk nipis, potong-potong
- ??Bumbu Halus: ??
- 50 gram udang, bersihkan
- 4 siung bawang putih
- 3 butir kemiri, sangrai
- 3 cm jahe
- 3 cm kunyit, bakar
- ??Bahan Sambal: (haluskan) ??
- 1 siung bawang putih, rebus
- 13 buah cabe rawit, rebus
- 1 jumput garam
Langkah
Kupas kentang lalu iris kotak tipis. Kemudian cuci sebanyak 4-5 kali hingga air tidak keruh. Tiriskan. Pencucian berkali2 ini adalah rahasia yang membuat kentang tidak saling melekat saat digoreng.
Panaskan minyak yang banyak, lalu goreng irisan kentang hingga berwarna kecoklatan. Tiriskan dan sisihkan.
Sementara itu, didihkan air dan masukkan irisan daun bawang, daun seledri, tomat, wortel dan ayam lalu masak hingga ayam lunak. Matikan api.
Saring air kaldu dan ambil ayamnya, sisihkan kaldunya untuk dimasak kembali.
Suwir-suwir daging ayam. Sisihkan. * Sementara telur direbus matang kemudian dikupas kulitnya dan di potong-potong. * soun diseduh dengan air panas. Biarkan beberapa saat hingga menjadi lunak lalu tiriskan * tauge juga diseduh dengan air panas. Jika sudah lunak, tiriskan. (maaf lupa foto)
Haluskan bumbu.
Panaskan minyak lalu tumis bumbu halus bersama serai dan lengkuas hingga wangi. Segera masukkan kedalam kuah kaldu.
Masak kembali air kaldu berbumbu hingga mendidih, masukan ayam suwir kedalamnya.
Bumbui dengan kecap manis, garam dan merica bubuk. Aduk rata sebentar lalu angkat dari api.
Itulah tadi Resep Soto Pamekasan, Mudah-mudahan berguna untuk pembaca sekalian.Untuk mencari resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. koleksi kami lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang pastinya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Soto Pamekasan diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Soto Pamekasan Karya Niken Indriati diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Soto Pamekasan Karya Niken Indriati dengan alamat Url: https://itssecretgardens.blogspot.com/2015/02/resep-soto-pamekasan-karya-niken.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.